bagelen keju

BAGELEN KEJU GURIHNYA CAMILAN YANG COCOK DISETIAP KESEMPATAN

( Resep Bagelen Keju )

bagelen keju
resep dan sejarah balen varian rasa keju sebagai roti kering yang sangat digemari kalangan masyarakat luas yang ada di Indonesia

Bagelen merupakan salah satu camilan roti manis yang cocok dijadikan untuk teman bersantai. Bagelen memiliki cita rasa gurih dan roti manis yang satu ini mempunyai tekstur yang kering.

Banyak orang mengira bagelen merupakan roti manis yang berasal dari negara Belanda, warmbollen yang dikeringkan. Namun, ternyata salah besar. Faktanya, bagelen merupakan produk asli khas Purworejo, Jawa Tengah  

Dulu roti kering ini diproduksi di sebuah desa bernama Desa Bagelen . Lambat laun nama desa itu menjadi istilah untuk menyebut roti kering itu.

Meski tidak diketahui siapa pertama kali pembuatnya, bagelen sudah ada sejak 1905. Kepopuleran roti manis ini bahkan menyebar sampai Jawa Barat.

Roti manis bagelen dibuat dari roti manis yang diberi olesan margarin atau buttercream, kemudian dikeringkan dengan cara dipanggang. Untuk bagelen yang diberi olesan margarin akan menghasilkan rasa yang asin gurih serta lapisan rotinya akan terlihat lebih kuning.  Sedangkan yang diolesi buttercream akan menghasilkan aroma yang lebih wangi dengan tekstur yang renyah.

Kini variasi roti manis bagelen semakin beragam sesuai dengan permintaan pasar. Ada yang diberi olesan garlic butter, lemon butter, selai stroberi hingga taburan keju di atasnya. Meski begitu, cita rasa roti bagelen khas Purworejo Jawa Tengah ini tetap konsisten hingga sekarang.

Punya roti manis tidak habis atau sudah lama takut jamuran bikin bagelen snack favorit teman minum kopi dan juga snack favorit anak anak dirumah pasti suka banget. Yuk simak bagaimana resep membuat bagelen keju.

BAHAN BAHAN

3 roti burger / hotdog / rotar dingin dari kulkas

BAHAN OLESAN

60 gr butter ( bisa mix dengan margarin sesuai selera )

25 gr gula halus / bubuk

1 ½ sdm SKM

60 gr keju parut

½ sdm garlic powder

CARA MEMBUAT

Langkah 1

Siapkan alat dan bahan :

Langkah 2

Siapkan mixing bowl masukkan butter / mentega, gula halus, bubuk bawang putih, skm, mixer hingga tercampur rata matikan mixer lalu masukan keju parut aduk rata dengan spatula

Langkah 3

Iris iris roti tebal 1 cm beri bahan olesan pakai spatula susun diloyang

Langkah 4

Pre heat oven 10 menit suhu 100 derajat celcius ( api atas bawah ). Masukkan roti iris yang sudah dioles bahan olesan bake selama 60 menit / sampai roti kering dan tapi warnanya masih cantik

Langkah 5

Dinginkan di cooling Rak simpan di Toples kedap udara siap disajikan teman minum kopi / teh…pocan dulu pemirsah

Langkah 6

Saya buat lagi pake roti baguet iris miring pakai roti yg masih fresh hasilnya lebih enak lagi

Tinggalkan Balasan